Rabu, 18 Januari 2012

Tersangka Kasus CPNS Pagaralam Ditetapkan

Pagaralam, SN
Polres Kota Pagaralam telah menetapkan Feriyanto, yang menjabat Kasubid Formasi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Pagaralam, sebagai tersangka dalam kasus penyimpangan dalam proses penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNSD) formasi 2009.
Kepala Satuan Reskrim, AKP Indarmawan, melalui Humas Polres Kota Pagaralam, AKP Budi Yuspandi mengatakan, hasil pemerikasaan sudah menemukan ada indikasi kuat jika hasil tes CPNS Pagaralam formasi 2009 banyak direkayasa, sehingga resmi menetapkan Kasubid Formasi Feriyanto sebagai tersangka.
Menurut dia, sebelumnya pemeriksaan terhadap pejabat tersebut masih sebagai saksi, dan berdasarkan hasil penyelidikan ditingkatkan menjadi tersangka.
Setelah ditetapkan sebagai tersangka akan lakukan penahanan selama 1 x 24 jam, setelah penetapan tersangka untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk pembuktian.
"Untuk tersangka lain masih menunggu hasil hasil gelar perkara dan pengembangan pemeriksaan tersangka Kasubid Formasi. Berdasarkan pemeriksaan terdahulu puluhan saksi baik pejabat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) setempat, sudah cukup bukti jika Fr memiliki peran penting dalam penyimpangan tersebut," ujarnya.
Lanjutnya, permainan ini menimbulkan ada diantara peserta tidak memenuhi persyaratan ikut lulus. Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap kasus penyimpangan dalam penerimaan calon pegawai negeri sipil, ditemukan nama peserta yang diganti atau perobahan dan penambahan diluar kuota.
"Kita sudah memeriksa sekitar 10 saksi untuk mendukung proses pengusutan kasus penyimpangan CPNS, untuk mendukung penguatan penetapan tersangka," ungkap dia.
Masih menurut dia, memang sepertinya ada unsur kesengajaan untuk merubah dan mengganti nama-nama peserta yang lulus, sehingga melebihi kuota yang ditetapkan Menteri Pembinaan Aparatur Negara Republik Indonesia, untuk jurusan komputer S1 hanya ada 22 peserta yang lulus.
Belum lagi, kata dia, saat pengumuman di media justru bertambah menjadi 24 orang dan muncul nama Heni Kurniawan dan Juita. Sedangkan Eva Diarti dan Muhammad Fathoni diganti.
"Padahal nama Juita dan Yurinah juga tidak masuk dalam ranking nilai yang ditetapkan Baliktek Unsri, setelah diumumkan di media justru muncul dan jumlah peserta lulus bertambah menjadi 24 orang," ujarnya.
Seusai dengan ketetapan Menteri Pembinaan Aparatur Negara (Men-PAN), formasi S1 komputer sebanyak 22 orang, namun setelah diumumkan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Pagaralam, justru bertambah dua orang.
"Demikian juga dengan penentuan urutan kelulusan nama Eva Diarti muncul, tapi saat pengumuman di media muncul nama lain Evi Diarti," ungkapnya.
Dia mengatakan, dari hasil pemeriksaan mantan Kabid Formasi Yahya dan Kasubid Formasi Feryanto, perubahan nama dan penggantian peserta lulus CPNS dilakukan Kepala BKD, Sukaimi.
"Peserta lulus juga tidak sesuai dengan peraturan yang dikeluarkan Men-PAN Nomor: 224.P /M.PAN/9 /2009 tanggal 09 September 2009. Kalau hasil pemeriksaan semua saksi mulai dari proses penentuan hingga pengumuman di media semuanya dilakukan Kepala BKD, sementara mulai dari ketua paniti, sekretaris dan wakil sekretaris tidak pernah dilibatkan," kata Indarmawan.
Kapolres Kota Pagaralam, AKBP Abi Darrin SH mengatakan, pengusutan kasus penyimpangan dalam pelaksaan penerimaan CPNS Pagaralam formasi 2009 memang akan diselesaikan tepat waktu dan saat ini baru satu orang yaitu Feriyanto menjabat Kasubid Formasi resmi ditetapkan sebagai tersangka.
"Namun mengingat banyak yang terlibat maka diperlukan banyak pemeriksaan saksi, tidak tertutup kemungkinan akan ada tersangka baru lainnya," ungkpnya.
Abi Darrin mengatakan, puluhan saksi yang terlibat dalam kepanitiaan sudah diperiksa, seperti Feryanto Kasubid Formasi, Sukaimi mantan Kepala BKD, Ahmad Fachri mantan ketua panitia, Yahya mantan Kabid Formasi, Rusmadewi, Wiwin, dan terakhir Wita Sub Tim Seleksi Administrasi Bidang kesehatan. (asn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Press

My Slideshow: Ferdinand’s trip to Palembang, Sumatra, Indonesia was created by TripAdvisor. See another Palembang slideshow. Create your own stunning free slideshow from your travel photos.